“Gadis Kecil Ini Selamat, Karena Melawan Penculiknya”

 “Berserulah kepada-Ku pada waktu kesesakan, Aku akan meluputkan engkau, dan engkau akan memuliakan Aku."(Maz 50:15)   
Saat penculik sedang berusaha membawanya keluar secara paksa dari area supermarket Wallmart, Brittney Baxter tidak tinggal diam. Gadis kecil berusia 7 tahun ini melakukan perlawanan keras.

Gadis ini meronta-ronta dan memukul-mukul pundak sang penculik dengan keras. Bahkan gadis ini juga berteriak sekeras-kerasnya untuk mendapatkan pertolongan.

Akibat perlawanan heroik yang dilakukannya, sang penculik menurunkan Brittney dari papahannya, dan meninggalkan gadis kecil ini di toko. Akhirnya, gadis yang tinggal di Georgia, Amerika Serikat ini, selamat dari usaha penculikan.

Kejadian penculikan ini terjadi begitu cepat. Sang Penculik berusaha menculik  Brittney yang sedang melihat-lihat mainan sembari menunggu sang ibu yang sedang membeli minuman.

Brittney mengakui, caranya dalam melakukan perlawanan adalah sebuah aplikasi dari pelajaran yang diperolehnya dari konselor sekolah dan kakaknya yang berdinas di angkatan darat  AS.  "Lancarkan pukulan, dan menendang, serta berteriak sekerasnya, kemudian memberitahu kepada seseorang yang dapat dipercaya," kata Brittney, dengan penuh rasa bahagia.

Sang penculik, yang ternyata adalah seorang pembunuh yang sedang menjalani hukuman bersyarat, akhirnya ditangkap pihak kepolisian. Penculik ini tidak bisa berkilah lagi, setelah keterangan Britney diperkuat dengan rekaman CCTV yang ada di tempat kejadian. (diolah dari sumber: tribunnews.com)

Renungan

Keberanian dalam mengambil resiko adalah suatu hal yang harus ditempuh agar bisa keluar dari berbagai kesulitan. Begitu juga dengan kita, saat kita sedang berada dalam situasi krisis, kita perlu dukungan, perhatian, dan bantuan orang lain. Baik dalam situasi senang apalagi sulit, kita tetap membutuhkan orang lain dan Tuhan dalam kehidupan kita. (Bertinus Sijabat- Yogyakarta)

Posting Komentar

0 Komentar