“Sembuh Dari Kanker, Setelah Bertemu Sang Putri”

“Lakukanlah segala pekerjaanmu dalam kasih!” (1Kor 16:14)
Diamond Marshall didiagnosis  menderita penderita penyakit kanker kelenjar adrenal yang langka. Kanker undifferentiated sarcoma ini adalah jenis kanker yang mempengaruhi jaringan lunak di masa kanak-kanak.

Dibagian tubuh yang terserang kanker ini akan timbul bengkak atau rasa nyeri. Bahkan jika ukurannya besar, kanker ini bisa menekan organ lain dan mempengaruhi kinerjanya.

Bukan hanya terkena  kanker, gadis manis berusia 6 tahun ini juga divonis menderita penyakit tumor perut. Gadis kecil ini harus menjalani operasi dan perawatan intensif di rumah sakit. Bahkan akibat komplikasi penyakitnya, rambut Marshall juga sudah rontok dan kepalanya tampak   sudah botak.

Namun ditengah penderitaannya, Diamond Marshall, yang tinggal di Ottawa, Kanada ini,masih memiliki impian yang besar. Gadis kecil ini memiliki hasrat untuk bertemu dengan putri impiannya, putri Tidur Aurora dari Disneyland.

Tak ingin mengecewakan putirnya, sang ayah, Lyall Marshall, berusaha dengan berbagai cara untuk memenuhi impian Diamond Marshall. Ketika Lyall Marshall mengetahui adanya rencana kunjungan kerajaan Inggris ke Calgary Kanada, sang ayah meminta Diamond Marshall menulis surat pribadi kepada Kate Middleton, Duchess of Cambridge.

Dan surat yang ditulis oleh Diamond Marshall  ternyata sangat menyentuh hati sang putri. Dengan dukungan Children's Wish Foundation of Canada, akhirnya Diamond Marshall bisa bertemu secara pribadi dengan Kate Middleton.

Marshall Diamond menyambut Princess Kate sambil  memberikan bucket bunga. Dan Princess Kate memberikan pelukan hangat serta pujian atas gaun yang dipakai oleh gadis kecil Diamond Marshall.

Pertemuan pribadi dengan sang putri adalah mujizat dalam kehidupan Diamond Marshall. Impian hidup yang benar-benar menjadi suatu kenyataan.

Semangat hidup Diamond Marshall  benar-benar melambung tinggi menembus awan. Gairah hidup dan antusiasmenya benar-benar menjadi kekuatan yang dahsyat. 

Saat menjalani operasi pada hari Senin,19 Desember 2011, keajaiban terjadi dalam diri  Diamond Marshall. Hasil biopsi menunjukkan bahwa saat ini, Diamond Marshall benar-benar bebas kanker. Luar biasa! (diolah dari sumber: detikhealth.com)

Renungan

Impian yang menjadi kenyataan dapat menjadi kekuatan dahsyat didalam hidup kita. Pertanyaannya, sudahkah kita berusaha mengejar impian kita? Atau sudahkah kita berusaha membantu sesama mencapai impiannya? Tuhan sanggup menolong orang-orang yang berani mewujudkan impiannya dengan aksi nyata! (Bertinus Sijabat-Yogyakarta

Posting Komentar

0 Komentar