“Mustahil Hidup, Tetapi Bisa Hidup”

Sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: "Sesungguhnya, Aku meletakkan sebagai dasar di Sion sebuah batu, batu yang teruji, sebuah batu penjuru yang mahal, suatu dasar yang teguh: Siapa yang percaya, tidak akan gelisah!” (Yes 28:16)
Madeline Mann, terlahir hanya dengan berat 0,3 kilogram. Bayi yang lahir prematur pada tahun 1989 ini, ternyata bisa bertahan hidup.

Rumaisa Rahman, terlahir hanya dengan berat 0,25 kilogram. Bayi yang lahir pada tahun 2004 ini, juga bisa bertahan hidup.

Kedua bayi mujizat ini sama-sama dilahirkan  dan dirawat di Loyola University Medical Center, Maywood, Illinois, AS.  Rumaisa harus melewati perawatan intensif bayi baru lahir  selama 50 hari, sedangkan  Madeline berada di ventilator selama 65 hari.

Madeline Mann dan Rumaisa Rahman mengalami kemustahilan dan keajaiban yang diakui oleh dunia medis didalam hidup mereka. Dalam dunia medis, bayi yang terlahir dengan berat sangat kecil hanya memiliki peluang hidup sebesar 10 %.

Memang, Rumaisa dan Madeline harus rutin menjalani check-up selama bertahun-tahun. Kedua anak yang mengalami juga menderita penyakit retinopati ini, harus senantiasa berada dalam perawatan intensif untuk bisa bertahan hidup.

Kini, Madeline Mann, menjalani hidupnya dengan normal sebagai seorang mahasiswi psikologi. Rumaisa, juga menjalani kehidupan normal dengan masuk di sebuah sekolah dasar. (diolah dari sumber:kompas.com)

Renungan

Selalu ada berkah didalam balutan masalah yang kita hadapi. Seringkali ada tujuan dan rencana khusus yang sedang Tuhan percayakan kepada kita melalui masalah yang ada. Pada titik inilah, kepercayaan, keberserahan, dan keteguhan hati kita sedang diuji. Mampukah kita menembus kemustahilan dengan bertahan hidup melalui ujian kesulitan? (Bertinus Sijabat-Yogyakarta)

Posting Komentar

0 Komentar