“Harga Keunikan Koin Emas: 7,4 Juta Dollar AS!”

“Sebab itu janganlah kamu takut, karena kamu lebih berharga dari pada banyak burung pipit.” (Mat 10:31)

Nilai sebuah benda tidak semata-mata diukur dari nilai materinya belaka. Ada nilai lain seperti kelangkaan, kesejarahan dan keunikan yang dapat menjadi nilai tambah yang tidak ternilai.

Demikianlah yang terjadi dengan perubahan nilai luar biasa besar pada sebuah koin emas buatan tahun 1787. Koin yang dibuat oleh Ephraim Brasher ini terjual melalui lelang seharga 7,4 juta dollar Amerika.
Padahal nilai koin emas 26,66 karat dan berat kurang satu ons ini pada saat dtempa adalah 15 dollar AS. Kinipun, nilai riilnya adalah sekitar 1500 dollar AS.

Lalu mengapa koin emas ini terjual dengan harga sangat tinggi? Ternyata Ephraim Brasher sang pembuat  emas ini  adalah tetangga George Washington, presiden Amerika termasyur.(diolah dari sumber: tribunnews.com)

Renungan

Ternyata harga sebuah koin emas dapat mengalami peningkatan sedemikian drastis karena adanya faktor kesejarahan, kelangkaan, dan keunikan. Apalagi dengan kita sebagai manusia! Anda dan saya adalah manusia unik di dunia yang kemungkinan ada miripnya dengan sesama adalah satu berbanding lima milyar. Sudahkah kita hidup dengan keunikan yang kita miliki masing-masing? (Bertinus Sijabat-Yogyakarta)

Posting Komentar

0 Komentar